28 Feb 2012

Candi Barong – Candi Ratu Boko yang Penuh Rintangan

22.31 Posted by Yuliaslovic

Dari candi banyunibo untuk menuju candi barong ternyata bukanlah hal yang mudah walaupun kedua candi ini cukup dekat hanya saja candi banyunibo berada di bawah dan candi barong berada di atas bukit, karena kami memilih cara yang instant untuk mencapai tujuan tersebut alias jalan pintas..

Padahal sudah diberi tahu seseorang bahwa jalan pintas ini agak susah namun diriku tetap ngeyel lewat jalan tersebut dengan pertimbangan ‘ Tanggung daripada Ngalang’ , alhasil nyasarlah di rumah orang hingga di gonggongin anjing...! wasyuu!
kabuuuuur!!

Setelah melarikan diri dengan penuh semangat ,ketemulah jalan setapak menuju ke atas bukit, namanya juga jalan setapak , untuk jalan sendiri saja sudah pass apalagi bawa sepeda.. dohh!!
Akhirnya dengan amat sangat terpaksa dan memang tak ada cara lain, jurus angkat besipun dilakoni mulai dari jalan berundak hingga berjalan di pematang sawah..

Mbah Somo sedang angkat besi :P

Setelah dengan susah payah ketemu juga candi barong yang terlihat sangat luas pada halamananya. Candi barong ini terletak di dusun Candisari, kelurahan Bokoharjo, Prambanan, Yogyakarta.

Candi ini bercorak hindu yang dibangun sekitar abad 9 dan 10 pada saat zaman mataram kuno. Kompleks candi ini berada di atas tanah berundak 3 dengan beberapa bangunan candi pada setiap terasnya. Pada teras tertinggi terdapat 2 buah candi untuk pemujaan dewa Wisnu dan dewi Sri sebagai lambang kesuburan.

Candi Barong

Candi Barong

Dari kejauhan terlihat petugas penjaga candi dengan raut wajah yang kurang wenak dilihat. Tatapan matanya selalu menguntit grak-gerikku  (perasaanku jadi galau) . akhirnya setelah istirahat dan puas menikmati pemandangan candi barong kamipun turun dengan pura-pura melihat papan informasi candi yang terletak di gerbang masuk.

Petugas itupun menghampiri dan bertanya : ‘Kalian dari mana?’ , dengan wajah sok serem apalagi dengan kumisnya yang gondrong itu..
Kamipun menjawab : ‘dari candi banyunibo pak.’ ,
Penjaga candi : ‘lewat mana ?’ dan kami jawab : ‘Lewat sawah pak
Penjaga candi: ‘ kalian tahu tidak, masuk di lokasi candi itu tidak boleh ada kendaraan apapun yg boleh masuk! , termasuk sepeda juga tidak boleh!, sekarang kalian isi absensi dulu disana!’

Kamipun masuk ke pos penjagaan dengan mengisi absensi, dan penjaga candi tersebut masih memberi penjelasan macam-macam. Capedeeh! Berharap kami tidak ditilang dengan pasal berlapis.
setelah semua urusan selesai kamipun melarikan diri dengan penuh semangat menuju destinasi yang kedua yaitu candi ratu boko.

Jalan yang kami tujupun masuk-masuk ke perkampungan warga yang penting tidak menggunaka jurus angkat besi lagi .

Tibalah di sebuah tempat yang rimbun dengan pepohonan dan ternyata kami sudah berada di kawasan candi ratu boko, tepatnya di bagian pintu belakang.

Di situ ada simbah-simbah yang mengatakan, masuk saja tapi sepeda dititipkan di dekat rumah. Kamipun masuk dengan penuh semangat, baru kali ini masuk tanpa bayar . sudah yang ketiganya diriku masuk ke candi boko ini, yang pertama dulu datang terlalu sore menjelang petang hingga masukpun sudah gelap, siall!, yang kedua begitu datang langsung di sambut hujan deras yang tak henti-hentinya, siall lagi!

Candi ratu boko terletak di wilayah Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta dan terletak pada ketinggian hampir 200 m. berada kira-kira 3 km di sebelah selatan dari komplek candi prambanan.

Nama "Ratu Boko" berasal dari legenda masyarakat setempat. Ratu Boko arti harafiahnya : "raja bangau" adalah ayah dari Loro Jonggrang, yang juga menjadi nama candi utama pada komplek Candi Prambanan.
Situs ini dicalonkan ke UNESCO untuk dijadikan Situs Warisan Dunia sejak tahun 1995.
Untuk lebih jelasnya bisa dilihat disini

Batur Pendopo

Batur Pendopo berdenah segi empat berukuran 20 x 21 m dan tingginya 1,46 m tersusun dari batu andesit, pada sisi utara timur dan barat terdapat tangga naik yang tersusun dari batu andesit . diatas batur pendopo terdapat sebuah umpak yang berjumlah 24 buah sedangkan permukaan Batur Pringgitan terdapat umpak 12 buah.

candi Ratu Roko